Ratusan SD di Siak, berlaga di FLS2N dan O2SN
Di Baca : 7839 Kali

Asisten Administrasi Umum Setdakab Siak Jamaluddin memberi sambutan pada acara pembukaan FLS2N dan O2SN Siak, Kamis (26/4/2018).
Jamaludin mengimbau, jika di sekolah masih fasilitasnya belum mendukung, agar diupayakan mencari tempat latihan yang ada di luar sekolah. Kegiatan sekolah tidak hanya mencakup akademis namun dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan karakter anak tersebut, sehingga pembinaan dapat terus berlanjut.
Kegiatan yang diselenggarakan di Gedung Maharatu ini dihadiri oleh Sekretaris Disdik, para guru, wali murid dan ratusan siswa tingkat SD/MI se Kabupaten Siak, Riau. (adifa)
Tulis Komentar